ANALISA PERHITUNGAN VOLUME PILE CAP (STUDI KASUS: PROYEK JEMBATAN PENYEBRANGAN ORANG (JPO) RSUD DR. SOESELO SLAWI)

Isi Artikel Utama

Abdullah Faisal Badraig
Nadya Shafira Salsabilla

Abstrak

Pile Cap adalah struktur pondasi yang letaknya berada diatas tiang pancang. Pile Cap terbuat dari beton bertulang yang dirancang untuk menyalurkan beban dari kolom yang kemudian disebarkan ke tiang pancang dibawahnya dengan rata. Ukuran Pile Cap bervariasi tergantung jumlah dan ukuran tiang pancangnya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis volume material beton dan tulangan baja dari struktur Pile Cap serta biaya yang diperlukan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan pendekatan analisis teknik kuantitatif. Hasil analisia menunjukkan bahwa penggunaan material beton untuk masing-masing jenis Pile Cap yaitu P1, P2, dan P3 secara beruturut-turut 5,8m3, 29,4m3, dan 4,02m3, material besi tulangan 644,98kg, 3.586,06kg, dan 437,73kg, dengan total biaya Rp111.443.565,23-. Signifikansi dari hasil penelitian ini tidak hanya membantu pelaksanaan proyek JPO di RSUD dr. Soeselo, tetapi juga dapat menjadi referensi bagi pelaksanaan proyek serupa dalam mencari volume pekerjaan lain, terutama pekerjaan Pile Cap untuk memastikan material yang digunakan sesuai dengan perencanaan.

Rincian Artikel

Bagian
Articles