ANALISIS PERHITUNGAN KEBUTUHAN BERAT TULANGAN DAN VOLUME BETON PADA KONSTRUKSI JALAN (Studi Kasus : Peningkatan Jalan Warurejo-Kedungjati Kabupaten Tegal)
Main Article Content
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kebutuhan berat tulangan dan volume beton pada konstruksi peningkatan Jalan Warurejo-Kedungjati di Kabupaten Tegal. Jalan ini mengalami kerusakan signifikan akibat beban lalu lintas yang tinggi, sehingga perhitungan yang tepat terhadap kebutuhan material sangat penting untuk memastikan kualitas dan daya tahan jalan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini mengacu pada pendekatan analitis untuk menghitung kebutuhan berat tulangan dan volume beton. Data dikumpulkan melalui survei lapangan dan analisis kondisi jalan yang ada. Hasil analisis menunjukkan bahwa volume beton lantai kerja 826,84 m3, volume bekisting 2362,4 m2, volume beton fs’45 2.953 m3, dan volume pembesian adalah 125773,35 kg. Penelitian ini efisiensi penggunaan material dalam proyek peningkatan jalan dan memberikan gambaran yang jelas tentang kebutuhan teknis yang harus dipenuhi. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi signifikan bagi instansi terkait dalam perencanaan dan pelaksanaan proyek.
Article Details
©JUREKTIK (Jurnal Rekayasa Teknik dan Ilmu Komputer), All rights reserved. This is an open-access article distributed under the terms of the Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License Licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.